JURNAL MINGGU KE EMPAT

 Jurnal Minggu ke-4

8 Nopember – 14 Nopember 2021


 

1.       Facts (Peristiwa)

-          8 Nopember 2021, Diskusi bersama dengan fasilitator Ibu Yuspita dan calon guru penggerak secara berkelompok, membicarakan akan nilai dan peran guru penggerak, setiap individu memberikan pengalamannya mengenai peran dan nilai apa yang sudah diterapkan di sekolah, hasil tersebut akan dipresentasikan di hari berikutnya.

-          9 Nopember 2021, melihat dan mendengarkan akan presentasi dari setiap kelompok hasil dari nilai dan peran guru penggerak tersebut. Dan menggunggah hasil presentasi 1.2.a.5.2

-          10 – 11 Nopember 2021, membuat tugas 1.2.a.7 mengenai demonstrasi kontekstual dari nilai dan peran guru penggerak dengan coretan sebuah ilustrasi

 

2.       Feelings (Perasaan):

Tambah semangat dalam belajar pendidikan guru penggerak ini, karena lebih menganal lagi akan nilai nilai yang harus dimiliki oleh seorang guru oenggerak dan juga perannya di sekolah

 

3.       Findings (Pembelajaran)

Dalam minggu ini saya pendapatkan pelajaran mengenai nilai nilai yang harus dimiliki oleh seorang guru penggerak yaitu diantaranya :

-          Mandiri, yaitu guru penggerak harus mandiri dalam usahanya melakukan perubahan baik untuk dirinya maupun untuk lingkungan sekolahnya, berupaya belajar dan mencari informasi dalam mejalankan perubahan untuk tercapainya merdeka belajar

-          Reflektif, terbuka akan masukan dari semua pihak dan juga terbuka untuk memberikan pengetahuan dan pengalamannya

-          Kolaboratif, bersama teman sejawat untuk bisa berkolaborasi, bekerjasama dalam semua hal mengenai kemajuan pembelajaran baik di kelas maupun di lingkungan sekolah

-          Inovatif, memberikan inovasi baru tentang pembelajaran, atau kegiatan baru untuk tercapainya perubahan tersebut

-          Berpihak pada anak, semua yang dilakukan seorang guru penggerak harus berpihak pada anak, semua kegiatan yang berhubungan pada kemajuan dan perkembangan anak

Selain itu juga mendapatkan pelajaran mengenai peran guru penggerak diantaranya sebagai pemimpin pembelajar, menggerakkan komunitas praktisi, menjadi coach bagi teman sejawat, mendorong kolaborasi antar guru, dan meningkatkan kepemimpinan pada murid.

Semua yang dipelajari dalam minggu ini diminta untuk membuat ilustrasi gambar akan pentingnya nilai nilai dan peran sebagai guru penggerak

4.       Future (Penerapan)

-          Dalam minggu ini saya sudah menerapkan beberapa inovasi dalam pembelajran secara mandiri terlebih dahulu, yaitu mengajak anak untuk  bermain dalam pembelajaran matematika materi garis yaitu refleksi kembali karena masih ada anak anak yang belum mengerti akan titik suatu koordinat saya buat ubin yang ada dikelas saya pakai untuk koordinat cartesius karena ubin tersebut berbentuk kotak kottak. Tinggal saya beri pita panjang dan setiap perpotongan ubin saya beri angka, dan anak mencari dan penempatkan suatu titik koordinat,

-          Secara mandiri saya berinovasi menyesuaikan materi matematika persamaan linier dua variable dengan anak saya buat berkelompok dan salah satu anak perwakilan kelompoknya saya minta ke koperasi untuk bebas membeli sejumlah dua barang yang berbeda dan mennanyakan kepada petugas koperasi berapa total habisnya dan begitu juga perwakilan yang kedua dengan membeli barang yang sama dengan perwakilan pertama dengan jumlah dan total yang berbeda, sehingga perwakilan pertama dan kedua akan membentuk persamaan, kemudian kedua persamaan tersebut dikolaborasikan secara kelompok untuk mencari berapa harga satuan dari barang yang dipilihnya tadi

-          Dalam minggu ini saya juga berkolaborasi dengan salah satu wali kelas, dan masih tahap perancanaan dan minggu depan baru pelaksanaan, kelas yang dia ampu terdapat tanaman yang berada pada pot dari botol bekas dengan media air, sehingga saya mempunyai ide dan mengajak wali kelas tersebut berinovasi bahwa akan lebih baik jika setiap anak di dalam kelas tersebut mempunyai tanaman sendiri sendiri dan diberi namanya sendiri sehingga mengajak anak untuk membentuk karakter bergotong royong dalam pembuatannya, mandiri dalam merawat tanamannya, bertolerasi untuk menjaga tanaman temannya karena pembelajaran masih 50%, dan juga mengajak berinovasi dan kreatif dalam mengolah limbah botol bekas tersebut.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AKSI NYATA PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI